Badung – Surya Dewata
Calon Bupati Badung Suyasa mengaskan akan menyempurnakan pembangunan Badung agar merata dan sejahtera. Dengan merangkul semua pihak tanpa diskriminasi. “Rangkul sama – sama yang saling menghargai,” ungkapnya.
Hal itu disampaikan ketika Deklarasi dan Pengukuhan Tim Pemenangan Mulia PAS dan Surya Dinata, sekaligus syukuran I Wayan Disel Astawa sebagai Wakil Ketua DPRD Bali 2024-2029. hari Senin 16/09/2024
Dengan mengedepankan program kepentingan masyarakat bukan menonjolkan bansos dan hibah. “Bansos dan hibah bukan skala prioritas,” ujar Suyasa.
Namun APBD Badung yang menonjol bansos dan hibah mencapai Rp2,5 triliun. Saat ini APBD Badung alami defisit, hal itu telah dikemukan pada acara resmi dan disampaikan oleh Ketua DPRD Badung.
Semestinya penyusunan APBD dari PAD sebagai target bukan asumsi. Begitu juga penggunaanya agar memprioritaskan kepentingan dasar masyarakat.
Misalnya soal kebutuhan air bersih masyarakat. Badung Selatan masih alami kendala air bersih. Hal itu menjadi perhatian serius ketika pihaknya mendapatkan mandat sebagai Bupati Badung.
PDAM sebagai perushaaan daerah mestinya, dana penyertaan dari pemerintah maksimal. Diharapkan masyarakat Pecatu setahun menjabat, soal air bersih tidak jadi masalah lagi.