Jembrana, Surya Dewata
Pencapaian target program vaksinasi Nasional Covid-19 hingga saat ini masih terus dilakukan secara intensif. Vaksinasipun dilakukan secara Door To Door hingga kepelosok desa dengan menyasar berbagai kalangan masyarakat yang memiliki keterbatasan untuk bisa datang ke tempat vaksinasi yang telah disiapkan.
Salah satunya vaksinasi yang berlangsung di wilayah Kelurahan Tegalcangkring, Kecamatan Mendoyo dilakukan secara Door To Door. Dengan melibatkan Tim Vaksinator dari Puskesmas I Mendoyo, vaksinasi dilakukan dengan menyasar penyandang disabilitas, para lansia serta warga yang takut untuk di vaksin. Vaksinasipun mendapat pendampingan langsung dari Babinsa setempat guna keamanan dan kelancarannya, Selasa (28/09/2021).
Babinsa Tegalcangkring Serda Suwardi disela sela melaksanakan pendampingan Vaksinasi menuturkan vaksinasi yang dilakukan secara Door To Door bertujuan untuk mensukseskan program vaksinasi Nasional sesuai dengan target yang telah ditentukan. Sasaran utama dalam vaksinasi tersebut adalah warga yang memiliki keterbatasan secara fisik seperti penyandang disabilitas serta para lansia. Vaksinasi juga diberikan kepada warga yang sebelumnya takut untuk di vaksin.
“Ada beberapa warga yang takut untuk di vaksin sehingga kita datangi yang bersangkutan untuk kita beri pemahaman kalau vaksinasi itu aman, setelah diberikan penjelasan akhirnya warga tersebut bersedia untuk di vaksin” Beber Serda Suwardi.
Lebih lanjut Serda Suwardi mengatakan dengan adanya vaksinasi yang dilakukan secara Door To Door masyarakat yang memiliki keterbatasan fisik tidak perlu susah susah untuk datang ke sentra vaksinasi yang tersedia sehingga masyarakat tersebut bisa mendapatkan pelayanan vaksinasi.
“Kami (Babinsa) juga memastikan dan berkoordinasi dengan Tim Nakes dari Puskesmas 1 Mendoyo kegiatan ini bisa terus berlanjut dengan sasaran daerah-daerah yang mengalami lonjakan kasus virus Covid-19,” Tambahnya.