
Badung – Surya Dewata
Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa menghadiri undangan masyarakat Banjar Wana Sari desa Sulangai, kecamatan Petang, kabupaten Badung pada upacara Menden Pdagingan Merajan Ageng Pasek Padang Subadra, hari Selasa 8/4/1025.
Bupati Adi Arnawa menyampaikan dirinya menyambut baik kegiatan hari ini pada upacara Pujawali Ngenteg Linggih Merajan ini yang baru diperbaiki dan telah dibantu Pemkab Badung
Adi Arnawa juga berharap agar masyarakat tetap menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat serta tertib apalagi desa Sulangai sebagai salah satu desa yang didorong menjadi desa wisata.
Pemerintah Badung terus mendorong pariwisata tentu semakin banyak desa bisa mengembangkan destinasi wisata tentu akan lebih banyak wisatawan datang ke Badung.
” Tentunya akan menambah PAD Badung sehingga akan semakin besar dan semakin banyak mendapat pembiayaan untuk masyarakat ,” ucapnya
Ditanyakan terkait arti kata Bajra karena masyarakat menyebut Bupati Bajra dijelaskan karena Bajra itu sebagai sarana untuk menghantarkan doa ketika melaksanakan upacara persembahyangan keagamaan bagi gama Hindu.
” Bajra itu sakral jadi bagaimana saya berusaha membantu masyarakat dengan Bajara.
Dengan pikiran mulia dan doa dari masyarakat akan menghantarkan doa masyarakat dan dikabulkan oleh Ida Sang Hyang Widhi Wasa ,” jelasnya
” Yang terpenting masyarakat Badung mendapatkan keselamatan, kerahayuan serta kerahajengan masyarakat Badung ,”.imbuhnya