Surya Dewata – Seluruh komponen pariwisata saat ini berharap bisa kembali pulih. Sektor pariwisata memberikan sumbangan yang cukup tinggi, masalahnya bagaimana cara mengemasnya di masa sulit seperti sekarang ini
Dewa Putu Susila, sosok yang telah lama berkecimpung di dunia
pariwisata, paham memadukan antara olahraga dan pariwisata.
Olahraga tidak lagi sekedar hobi tetapi sebagai industri yang bisa menghasilkan uang.
Pada media Online Dewa Susila yang juga Pengurus KONI Bali Bidang Hubungan Luar Negeri dan Sport Tourism sempat mengatakan bahwa Sport Tourism (Wisata Olahraga) adalah The Sleeping Giant buat Bali. Mendorong event kejuaraan olahraga Internasional bisa digelar di Bali melalui Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Bali.
“ Berkembangnya Sport Tourism akan berdampak positif membantu peningkatan kunjungan wisatawan ke Pulau Dewata, ” tulisnya dalam media sosial miliknya. (09/08/2019)
Sejalan dengan Visi Gubernur Bali, | Wayan Koster dengan Nangun Sat Kerthi Loka Bali, pada point 14 yakni, meningkatkan promosi pariwisata Bali di dalam dan di luar negeri secara bersinergi antar kabupaten/kota se-Bali dengan mengembangkan inovasi dan kreatifitas baru.
Kolaborasi olahraga dengan pariwisata merupakan kreativitas baru yang dapat menjadikan Bali kembali dapat bergerak maju dengan gaya yang berbeda. Mengemas event kejuaraan terbuka skala Nasional, Internasional dan juga olahraga fun atau olahraga penggembira. Apalagi kini Indonesia berbenah dengan 10 destinasi Bali
Dewa Putu Susila juga mendorong pengembangan sport tourism di Pulau Dewata. Pengalamannya di bidang Pariwisata dan olahraga bisa mengawal ide-ide besar memadukan antara olahraga dan pariwisata Bali