Internasional | SuryaDewata | Ada kabar yang sangat melegakan bagi pekerja kapal pesiar di seluruh dunia. Matt Hochberg, melalui royal-caribeanblog.com, membeberkan alasannya.
Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Amerika Serikat (CDC) akan menepati janjihya untuk tidak memperpanjang kebijakan berlayar dengan kondisi tertentu pada Minggu ini.
Pada acara dengar pendapat di kantor Senat pada Selasa, Direktur CDC Dr. Rochelle Walensky berbicara kepada kongres bahwa regulasi Covid 19 akan hijrah dari ‘wajib’ ke ‘sukarela’ mulai 15 Januari mendatang.
Senator Amerika Lisa Murkowski bertanya kepada Dr. Walensky apa yang dapat diharapkan oleh indursti pelayaran, setelah perjalanan panjang mereka mematuhi protokol Covid-19.
Senator Murkowski menginginkan “kepastian” bahwa CDC mengakui usaha yang telah dilakukan jalur pelayaran untuk melindungi penumpang, anggota awak, dan komunitas yang dikunjungi kapal mereka, bisa dijadikan acuan untuk memungkinkan Perintah Berlayar Bersyarat (CSO) berakhir, “Saya memahami perintah berlayar bersyarat akan kedaluwarsa dalam beberapa hari dan patut diakui bahwa perusahaan sudah mematuhi atau bahkan melampaui pedoman sesuai yang diperintahkan.”
“Saya memerlukan kepastisn dari anda bahwa kalian bisa mempercayainya, bahwa ini adalah panduan dan pesan yang jelas kepada mereka, yang berada di dalam industri pelayaran dan kepada mereka yang bergantung pada musim panas mendatang.”
Dr. Walensky memastikan bahwa CSO tidak akan diperpanjang. Kami sudah antisipasi jika perintah ini tidak akan diperpanjang, dan industri kapal pesiar bisa memahami jika kondisinya sudah benar – benar aman untuk mereka.”
Dr. Walensky sangat terkesan atas dedikasi industri pelayaran menaati protokol kesehatan, “Saya pikir CSO, dan fakta bahwa situasi kita sudah berkembang dan, seperti yang Anda ketahui, pengkondisian ini tidak lagi diperlukan. Hal ininsekaligus sebagai testimoni seberapa bagus kolaborsi kami dengan industri tersebut.”
Senator Murkwoski menginginkan ‘gambaran’ pada musim panas nanti, mengingat hal ini akan memberikan efek yang besar bagi Alaska. Tapi ia tidak siap untuk memprediksikan apa yang bisa kita harapkan pada lima atau enam bulan kedepan.[SWN]