Pameran Seni Rupa Pesona Bali Dari Perspektif Anak-anak Batuan Gianyar

Surya Dewata
Ubud, Bali, 15 April 2025

Yayasan Mudra Swari Saraswati dengan bangga mempersembahkan Enchanted Bali: Drawings by the Children of Batuan, sebuah pameran seni rupa yang menghadirkan karya-karya menggugah dari anak anak Studio Gelombang, Batuan, Gianyar, Bali. Pameran ini akan dibuka pada Jumat, 18 April 2025 pukul 17.00 WITA di INDUS Restaurant, Ubud, Bali.

Enchanted Bali adalah hasil kolaborasi dengan Studio Gelombang, sebuah ruang seni alternatif yang berlokasi di Desa Batuan, Gianyar. Lewat karya karya visual yang jujur dan penuh imajinasi, anak-anak menyelipkan pandangan mereka terhadap alam Bali serta dan hubungan harmonis antara manusia, hewan, dan semesta. Pameran akan dibuka oleh Made Griyawan (seniman dan pendiri Studio Gelombang) dan Janet DeNeefe.

Pameran ini bukan sekadar menyajikan karya seni anak-anak, tetapi juga menunjukkan bagaimana warisan budaya dan gaya lukis klasik Batuan dapat drtafsirkan ulang oleh generasi muda melalui pendekatan ramah lingkungan dengan menggunakan pewarna alami dari kelopak bunga telang, kulit manggis, hingga kunyit.

Studio Gelombang sendiri didirikan oleh Made Griyawan pada tahun 2018. Berasal dari keluarga seniman, Griyawan tumbuh bersama seni lukis gaya Batuan dan kini berkomitmen untuk melestarikannya melalui pendidikan dan pameran bagi anak-anak dan remaja.

“Pameran ini adalah pengingat akan kekuatan imajinasi anak anak dan pentingnya Menjaga tradisi melalui generasi muda. Karya-karya ini bukan hanya indah, tapi juga menyampaikan pesan mendalam tentang hubungan kita dengan alam,” ujar Janet DeNeefe, Pendiri Yayasan Mudra Swari Saraswati dan Ubud Writers & Readers Festival.

Made Griyawan menambahkan, “Melalui Studio Gelombang, saya ingin anak-anak di desa kami punya ruang untuk mengekspresikan diri dan merasakan bahwa tradisi bukan sesuatu yang kaku, tapi bisa hidup dan berkembang bersama mereka. Pameran ini adalah bukti bahwa seni bisa menjadi bahasa lintas generasi.”

Rangkaian acara juga mencakup lokakarya melukis bersama Made Griyawan pada 27 April 2025 pukul 10.00 WITA. Pameran ini gratis dan terbuka untuk umum, dengan registrasi sebelumnya.

Enchanted Bali: Drawings by the Children of Batuan adalah perayaan imajinasi anak-anak, penghormatan terhadap alam, dan bentuk nyata pelestarian budaya. Pameran berlangsung hingga 18 Mei 2025. Kami mengundang masyarakat luas untuk hadir dan menyaksikan pesona Bali dari perspektif anak-anak Batuan.

Related Posts

Qonaqlar kazinonun mobil proqramından istifadə edərək Pin Up casino hədis avtomatında əylənə bilərlər. pin up Bonus 72 saat ərzində mərc edilməlidir. avtomatik olaraq Onların əsl üstünlüyü əsl kazino atmosferini coşğunluq etmək imkanıdır. pin-up casino giriş Hesabınızın Kassir bölməsində valyuta ödənişlərini edə bilərsiniz. pin up apk