Pantau Harga dan Ketersediaan Bahan Pokok, Polres Buleleng Menurunkan Team Satgas Pangan

Buleleng – Surya Dewata

Kapolres Buleleng AKBP Ida Bagus Widwan Sutadi, S.I.K, M.H., menurunkan team sat gas pangan Satreskrim Polres Buleleng dibawah pimpinan Kasat Reskrim AKP ARUNG WIRATAMA, S.T.K, S.I.K. Rabu,06/03/2024, melakukan pemantauan dan pengecekan ketersediaan dan harga bahan pangan didaerah Buleleng, bahan pokok seperti Beras, Gula, cabai, tepung, mengantisipasi ketidakstabilan harga dan kesediaan bahan pokok disaat ini.

Menjelang Hari Galungan dan kuningan maupun hari raya nyepi tahun baru caka 1946, harga bahan pokok naik turun, turunya tidak begitu banyak.

Pemerintah terus melakukan aksi cepat tanggap atas dampak perekonomian yang ditimbulkan oleh perubahan iklim Elnino yang saat ini tengah melanda dunia.

Kapolres Buleleng terus memantau perkembangan harga bahan pokok, berbagai upaya yang dilakukan bersama stakeholder mengadakan pasar murah ditaman kota singaraja pada minggu lalu, dan terus berupaya berkolaborasi dan berkoordinasi dengan Forkopimda dalam mengatasi perkembangan bahan pokok didaerah Buleleng, sehingga nantinya akan tidak berdampak dengan situasi kamtibmas.

Team satgas pangan terus secara berjenjang memamtau perkembangan harga dan ketersediaan bahan pokok, hal ini dilakukan pada
penjual bahan pokok seperti Toko Sari Baru jln.surapati 176 selaku distributor beras dimana ketersediaan stok masih 5 ton dengab harga Rp15.400/kilo.

CV. Wijaya makmur sentosa jln.surapati 140 selalu distributor Gula nusa kita, ketersediaan stok 100 ton, dengan harga Rp16.200/kilo.

BUMD swatantra berlokasi dipasar Banyusari sebagai penyalur beras SPHP Untuk ketersediaan stok 2 ton per minggu. Harga dijual dibawah HET.
Sementara stok mencukupi.

Kemudian dilanjutkan oengecekan dipedagang pasar bermobil dipasar Banyusari, salah satu dari pedangang bernama Basri selaku pedagang cabai, mengatakan harga cabai besar Rp.65.000/kilo dan harga cabai kecil Rp.60.000/kilo dimana ketersediaan tercukupi.

Dari hasil pengecekan tersebut team satgas pangan Sat Reskrim Polres Buleleng tetap akan memantau perkembangan ketersediaan dan harga bahan pokok, Kasat Reskrim mengatakan bahwa untuk ketersediaan bahan pokok seperti beras, gula pasir, cabai dan tepung masih tercukupi, terkait harga bahan pokok masih terjangkau masyarakat, justru ditemukan adanya penurunan harga., ” ungkapnya

Related Posts

Qonaqlar kazinonun mobil proqramından istifadə edərək Pin Up casino hədis avtomatında əylənə bilərlər. pin up Bonus 72 saat ərzində mərc edilməlidir. avtomatik olaraq Onların əsl üstünlüyü əsl kazino atmosferini coşğunluq etmək imkanıdır. pin-up casino giriş Hesabınızın Kassir bölməsində valyuta ödənişlərini edə bilərsiniz. pin up apk