Penilaian Praktek Seni Budaya : SMP Dwijendra Menggelar Pementasan Seni Untuk Siswa Kelas IX

Denpasar – Surya Dewata

Pementasan seni yang digelar SMP Dwijendra Denpasar menjadi kenangan terindah buat para siswa kelas IX tahun ajaran 2023/2024 yang diadakan di Aula Lantai III Yayasan Dwijendra, Sabtu 11 Mei 2024.

Kepala SMP Dwijendra I Ketut Budayasa, ST mengatakan dalam pementasan seni ini para siswa kelas IX akhirnya bisa menyalurkan bakat seni dan kreasi mereka.

“Dimana kegiatan pementasan seni yang diadakan setiap tahunya adalah dalam Penilaian Praktek Akhir Jenjang Mata Pelajaran Seni Budaya,” terangnya.

Lanjutnya, kegiatan pementasan seni Ini juga sesuai dengan visi SMP Dwijendra Denpasar yaitu membangun generasi siswa SMP Dwijendra yang berkarakter, cerdas, kreatif, inovatif dan tanggap Lingkungan.

“Bahkan dalam pementasan seni untuk siswa kelas IX juga menjadi momen berkesan buat siswa kelas VII dan VII yakni siswa kelas seni tari bisa ikut tampil untuk menunjukan bakat seninya,” ucapnya.

Lanjutnya, Penilaian Praktek Akhir Jenjang Mata Pelajaran Seni Budaya yang dilaksanakan untuk siswa kelas IX merupakan ujian sekolah juga yang dikatagorikan ke dalam ujian prakteknya langsung.

“Sementara untuk pelaksanan ujian teori dilaksanakan ujian tes tulis yang akan dilakasanakan oleh para siswa kelas IX tanggal 13 Mei 2024,” imbuhnya.

Sembari menyampaikan dalam ujian ini lebih dipadukan ke ujian praktek lewat seni budaya dan ujian teori lewat ujian tes tulis.

Kebetulan dalam ujian praktek pelaksanaanya dibuat dengan pementasan seni, tujuan kegiatan ini adalah agar bisa juga melibatkan siswa kelas VII dan VIII yang dirasakan memiliki bakat seni.

Untuk penilaian dari pementasan seni sebagai salah satu Penilaian Praktek Akhir Jenjang Mata Pelajaran Seni Budaya ini sepenuhnya akan dinilai oleh gabungan guru Mata Pelajaran (Mapel) seni budaya.

Kemudian dari Ketua Pengurus Yayasan Dwijendra Dr. I Nyoman Satya Negara, SH, MH sangat menyambut baik kegiatan yang diadakan oleh SMP Dwijendra yakni berupa pementasan seni untuk siswa kelas XI dalam kegiatan Penilaian Praktek Akhir Jenjang Mata Pelajaran Seni Budaya.

Bahkan dalam pementasan seni juga sangat mengapresiasi sekali acaranya, sebab bisa melibatkan siswa kelas VII dan VIII untuk ikut menyalurkan bakat seninya.

Semoga kegiatan pementasan seni ini bisa terus dibuat oleh SMP Dwijendra, pastinya sebagai Ketua Pengurusan Yayasan Dwijendra akan sepeuhnya mendukung.

“Kedepannya sekolah Dwijendra seperti SMP Dwijendra ini akan mampu bersaing dengan sekolah lainnya, bahkan SMP Dwijendra bisa menjadi sekolah favorit,” ucapnya.

Sembari menambahkan saatnya bisa bergabung di SMP Dwijendra, danbtelah dibuka sepenuhnya untuk pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2024/2025.

“Karena di SMP Dwijendra juga bisa menjadi tempat untuk menyalurkan bakat seni budaya,” pungkasnya. Bud

Related Posts

Qonaqlar kazinonun mobil proqramından istifadə edərək Pin Up casino hədis avtomatında əylənə bilərlər. pin up Bonus 72 saat ərzində mərc edilməlidir. avtomatik olaraq Onların əsl üstünlüyü əsl kazino atmosferini coşğunluq etmək imkanıdır. pin-up casino giriş Hesabınızın Kassir bölməsində valyuta ödənişlərini edə bilərsiniz. pin up apk